Kamis, 03 Juni 2021

Kendalikan Tuberkulosis RSMH Palembang Kerjasama dg Perkumpulan Masy Sehat Sriwijaya

 

Kendalikan Tuberkulosis (TB)

RSMH Palembang Kerjasama dg Perkumpulan Masy. Sehat Sriwijaya

 


Pengendalian penyakit menular memang telah menjadi ancaman yang signifikan bagi kesehatan masyarakat dan masih menjadi tantangan utama dalam masalah kesehatan global



Hal tersebut dikatakan oleh Direktur Utama RSMH Palembang dr. Bambang Eko Sunaryanto, Sp.KJ, MARS saat penanda tanganan perjanjian kerja sama antara Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Mohammad Hoesin dengan Perkumpulan Masyarakat Sehat Sriwijaya Sumatera Selatan Kamis, 3 Juni 2021 di Gedung Utama RSMH Palembang.


Dirut Utama RSMH Palembang didampingi Direktur Perencanaan, Organisasi dan Umum Drs. Amrizal. M.Apt, MARS dan Kabag Hukormas saat penandatanganan perjanjian kerja sama.


Dirut RSMH juga menambahkan bahwa Kita tentunya mendukung pembangunan system kesehatan yang tangguh dan fleksibel namun saat ini merebaknya pandemi Covid -19  diharapkan perjanjian kerja sama ini  tidak menganggu konsentrasi pelayanan Covid 19. Semoga Perjanjian Kerja Sama ini membawa manfaat yang baik bagi kedua pihak, tambahnya !.


Dalam Perjanjian Kerja sama tersebut kedua belah pihak sepakati untuk melakukan kerja sama dibidang Upaya Pengendalian Tuberkulosis (TB) khususnya dalam Pengendalian Tuberkulosis Resisten Obta/Tuberkulosis Kebal Obat


 ( Suhaimi & Anie Gumay - Humas RSMH)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar